BKPP KOTA GORONTALO SUKSES LAKSANAKAN UJIAN SKB
KOTA
GORONTALO. BKPP – Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota
Gorontalo, sukses melaksanakan ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) selama
empat hari. Sejak Selasa (08/09/2020) sampai dengan Jumat (11/09/2020), di UPT
Badan Kepegawaian Negara (BKN) Gorontalo.
Rohmansyah
Djafar, SH, Kepala Bidang Pengembangan, Pengendalian ASN da Diklat BKPP Kota
Gorontalo jelaskan, pihaknya berterima kasih kepada Pemerintah Kota Gorontalo,
BKN dan rekan-rekan di lingkungan BKPP Kota Gorontalo telah mendukung
pelaksanaan Ujian SKB tersebut.
“Karena,
tanpa dukungan dari Pemerintah Kota Gorontalo, BKN dan seluruh rekan-rekan di
BKPP Kota Gorontalo, tentu pelaksanaan ujian SKB ini tidak akan berlangsung
dengan baik,” ujar Rohmansyah Djafar.
Dia
jelaskan, seperti diketahui sebelumnya kuota yang dimiliki Kota Gorontalo hanya
206, untuk pelaksanaan seleksi calon ASN tahun 2019. Dengan formasi
masing-masing tenaga kependidikan, kesehatan, teknis.
“Sejak awal
kami membuka dan melaksanakan seleksi calon ASN di wilayah Kota Gorontalo, dari
tiga formasi yang tenaga pendidikan yang banyak diminati, kemudian disusul
tenaga kesehatan dan terakhir tenaga teknis,” jelas Rohmansyah Djafar.
Kemudian
mengenai pelaksanaan Ujian SKB calon ASN yang terpusat di UPT BKKN Gorontalo,
diketahui pula ada sebanyak 401 orang yang mengikutinya. Namun pada penghujung
pelaksanaan ujian tersebut, satu diantara 401 peserta tidak hadir mengikuti
ujian SKB.
“Ada 401
orang yang mengikuti ujian SKB di UPT BKN Gorontalo, namun pada akhir
pelaksanaan Ujian SKB satu orang tidak hadir …”
“Sebagai
panitia pelaksana, berbagai upaya sudah kami lakukan, salah satunya menghubungi
bersangkutan melalui telepon selular …”
“Pada pukul
08.26 Wita kami menghubungi bersangkutan melalui telepon selular. Bersangkutan katakan, dirinya sedang berada di Manado Provinsi Sulawesi Utara, dan
menyatakan sikap tidak bersedia mengikuti ujian seleksi SKB,” terang Rohmansyah
Djafar.
Setelah
semua kegiatan pelaksanaan Ujian SKB selesai, antara Pemerintah Kota Gorontalo
dengan BKN melakukan penandatanganan berita acara.
“Penandatanganan
berita acara ini, dilakukan oleh Panitia lnstansi dan Panitia Seleksi Nasional
diwakili oleh Kepala UPT Kanreg Xl BKN Manado …”
“Kemudian dilakukan
serah terima berita acara, dari Kepala UPT Kanreg Xl BKN Manado Atas Nama
Panitia Seleksi Nasional, kepada Kepala Bidang Pengembangan, Pengendalian ASN
dan Diklat, yang disaksikan oleh Sekretaris BKPP Kota Gorontalodan Unsur dari
Kanreg Xl BKN Manado,” pungkas Rohmansyah Djafar.(tmBKPP).